Peduli Kebersihan Lingkungan Pasukan Semut SMK YPM 8 Hadir Di Acara Sidoarjo School Festival IV.

 


Sidoarjo - Pasukan Semut SMK YPM 8 Sidoarjo menunjukkan kepedulian lingkungan dengan membersihkan sampah dalam acara Festival MKKS SMK Swasta Kabupaten Sidoarjo, di gelar digedung tennis Komplek GOR Delta Sidoarjo Tanggal 21Sampai dengan 25 Mei 2025. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan tetapi juga untuk menanamkan rasa tanggung jawab sosial dan peduli lingkungan bagi siswa.


Dengan kegiatan seperti ini, siswa dapat belajar tentang pentingnya menjaga lingkungan dan bagaimana caranya berkontribusi dalam pelestarian lingkungan. Selain itu, kegiatan ini juga dapat memperkuat kerja sama tim dan membangun karakter siswa.


Festival MKKS SMK Swasta menjadi ajang yang tepat untuk menunjukkan kepedulian lingkungan dan kreativitas siswa dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar. Dengan demikian, diharapkan siswa dapat menjadi agen perubahan yang peduli lingkungan dan memiliki kesadaran untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.



Muhammad Habiburrohma Al Wahidin M.pd Selaku guru pembimbing saat ditemui mengatakan namanya aksi yang seperti ini untuk memberikan contoh bagi siswa, guru dan orang lain yang hadir di acara festival ini. Sebenarnya kegiatan seperti ini mudah sekali untuk dilakukan  bagi yang mencintai dan menjaga lingkungan, hanya tinggal membuang sampah pada tempatnya. 


Istilahnya itu digerakkan untuk cinta lingkungan. Selama 5 hari kegiatan bersih lingkungan Pasukan Semut turun setiap hari,  Personil  yang dikerahkan dalam acara pembukaan tidak kurang dari seratus personel, sekarang ini agak sedikit tapi sudah dijadwalkan setiap harinya akan ada kira-kira  30-an anak untuk ikut di acara fasilitas bersih lingkungan. 


Berbeda dengan   ketika turun dalam acara kolosal  di Acara Harlah Nu Sidoarjo sangat banyak Pasukan yang diturunkan,  karena memang event-nya kan skalanya nasional." Pasukan semut lebih banyak beraksi semua".  


Berdirinya pasukan semut  diprakarsai oleh keprihatinan terhadap lingkungan di sekitar sekolah, ketika itu masih banyaknya sampah yang menggunung. Akhirnya program ini dicanangkan terus  dijadikan  brandingnya sekolah.  "Membuang sampah,  menjaga lingkungan itu bukan hal yang susah," 


apalagi Sekolah kita sudah  berapa tahun  menjaga kebersihan dan menjaga lingkungan Sekolah  itu hal paling dasar untuk kita lakukan.  Semoga dari gerakan ini bisa menggugah  warga-warga di sekitar acara festiva dan  di luar ketika melihat liputan ini juga bisa terinspirasi.  Hal yang positifl bisa dimulai dari hal yang kecil,  baik dilakukan  kegiatan di dalam  sekolah ataupun di luar Sekolah. Imbuhnya.  (Met)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama